Sabtu, 06 November 2010

Tips-tips perbaikan diri


Bagi mereka yang telah melaluinya, mereka akan memberitahu Anda bahwa perbaikan diri adalah sebuah perjalanan. Itu semua tergantung pada dari mana mereka memulai. Yang paling penting adalah, langkah pertama telah dimulai!
Perbaikan diri datang, dengan pemenuhan yang datang dari pemahaman diri sendiri. Melalui pemahaman bahwa, Anda mengetahui tempat dan peran Anda di alam semesta ini. Anda bisa mengerti bahwa, tidak semuanya harus didapat dengan perjuangan. Anda bisa sukses, kaya dan bahagia serta dapat memenuhi tujuan hidup Anda tanpa perjuangan yang keras.
Berikut adalah 7 tips perbaikan diri yang wajib bagi Anda untuk menerapkannya, sehingga Anda dapat membuat perbedaan dengan orang-orang di sekitar Anda.
1. Jurnal harian
Pernahkah Anda bertanya-tanya kenapa dunia saat ini tahu begitu banyak tentang prestasi besar masa lalu? Benar, orang mengambil waktu untuk mempelajarinya, tapi banyak dari cerita-cerita dan detail yang kita tahu tentang mereka, hanya bisa datang dari diri mereka sendiri. Dan itu didapat dari jurnal. Cerita tentang mereka adalah terjemahan dari pikiran mereka pada kertas. Mereka terus menulis jurnal dan mencatat pengamatan mereka serta perasaan mereka. Bagi Anda, jurnal lebih dari peta perjalanan Anda. Ini membantu untuk mengklarifikasi pikiran, untuk berpikir lebih jelas dan untuk benar-benar melihat di mana pemikiran Anda mungkin tidak begitu baik. Anda kemudian ingin memperbaiki ketika Anda merekam sesuatu menjadi lebih dari pikiran sekilas saja. Besok, Anda akan melihat ke belakang dan melihat bagaimana Anda merasakan, dan Anda akan membandingkan dengan bagaimana Anda merasakan atau berpikir hari ini, seterusnya Anda dapat melanjutkan dan membuat penyesuaian.
2. Ibadah/Do’a
Ini adalah salah satu yang paling diabaikan oleh kebanyakan orang, tetapi menjadi yang paling penting dari 7 tips perbaikan diri. Beribadah, sembahyang, doa atau apapun namanya adalah cara terbaik dan paling efektif untuk mengurangi stres dan membersihkan sistem dalam diri Anda. Anda menyingkirkan pikiran sampah lalu Anda bersihkan dengan pemikiran yang jernih. Ini juga memiliki manfaat kesehatan langsung yang akan memperlambat detak jantung Anda dan meningkatkan pencernaan hanya dengan beribadah dengan khusyuk selama beberapa menit setiap hari. Anda akan tidur lebih baik dan lebih cepat sembuh dari kelelahan. Pada dasarnya, beribadah merupakan pilar dari 7 tips pengembangan diri – ini salah satu yang membuat semuanya lebih efektif. Dengan beribadah secara khusyuk, pikiran Anda akan tenang untuk memulai kembali kegiatan yang menghadang.
3. Mengharapkan untuk Menang
Dari 7 tips pengembangan diri, yang satu ini yang paling sulit untuk dijelaskan karena beberapa orang sepertinya belum mendengarnya. Anda perlu mengubah pemikiran Anda sehingga Anda menyetel diri Anda untuk mengharapkan hasil yang positif. Apakah kesuksesan itu selain dari apa yang Anda pikirkan? Bagaimana Anda bisa menjadi lebih baik dan bahagia jika setiap hasil yang Anda harapkan adalah negatif? Beberapa orang akan berdebat tentang ini, tetapi apakah mereka tidak menyadari bahwa bersama dengan pikiran positif mereka, banyak pikiran negatif yang mempengaruhi hasil.
Harapan tidak tentang hasil. Itu adalah tentang keberanian, tindakan yang benar dan mengetahui bahwa hasilnya akan menguntungkan Anda, tidak peduli apa yang akan Anda lakukan.
4. Menulis Tujuan dan Rencana Aktivitas
Tujuan ditulis seperti peta. Kami menantang Anda untuk menuliskan tujuan kecil, sesuatu yang tidak penting dan untuk siapa hasilnya lalu menempelkannya di mana Anda dapat melihatnya setiap hari. Sebagai contoh yang paling mudah adalah dengan menulis di aplikasi Catatan di handphone Anda. Saat melihat tujuan Anda, Anda melihat rencana aktivitas yang akan, sedang dan sudah dikerjakan. Anda akan menemukan diri Anda mendorong ke tindakan untuk melakukan hal yang benar. Kembali melihat setelah 24 jam dan melihat seberapa jauh tujuan tertulis yang Anda lakukan.
Ketahuilah, bahwa setiap kali Anda melihat catatan tujuan Anda dan mencentang yang sudah Anda lakukan, dan kemudian menambahkan pada yang baru; Anda selalu keluar dengan pikiran yang lebih jelas.
5. Bulatkan Tekad Anda
Semua bidang kehidupan Anda berkontribusi pada perbaikan diri Anda. Hubungan Anda, kesehatan Anda, keuangan Anda, semua akan mempengaruhi jenis pertumbuhan pribadi Anda mencoba untuk mencapai hal yang diinginkan. Satu hal buruk bisa menyebabkan semua akan menjadi buruk. Bekerjalah untuk menjaga stamina fisik, ketabahan emosional, keamanan finansial dan dukungan baik untuk mencapai pertumbuhan pribadi.
6. Afirmasi Positif
Ini memiliki kekuatan untuk mengubah dialog batin Anda, dan itu alat yang kuat mengingat banyak ketidakpuasan dalam hidup kita disebabkan oleh dialog batin. Apa yang Anda katakan pada diri sendiri? Mulailah menuliskan afirmasi setiap hari di semua bidang utama hidup Anda dan latih keras dua kali sehari. Perbaikilah dialog bawah sadar positif Anda.
7. Mengajar untuk Belajar
Dari 7 tips pengembangan diri, yang satu ini adalah salah satu yang akan membantu Anda menguasai perbaikan diri yang paling baik. Anda belajar sesuatu yang lebih baik ketika Anda mengajarkannya. Ketika Anda mengajar, pikiran batin Anda akan terbuka sehingga Anda bisa mencerna dan mengirimkan informasi. Apapun yang Anda coba untuk ajarkan akan berada dalam pikiran Anda selamanya. Pengajaran juga merupakan cara melatih diri Anda bertanggung jawab. Ada standar tertentu yang diharapkan dari guru sehingga siswa dapat mengikuti langkah-langkah sang guru. Jika Anda tidak bisa mengajar, menulislah. Blog adalah salah satu media yang tepat untuk ini.

1 komentar:

  1. Kita memang harus selalu belajar memperbaiki diri..
    dari tidak tau menjadi tau..
    dari tidak bisa menjadi bisa..
    dst...
    Thanks atas tips-tipsnya. Sangat bermanfaat!

    BalasHapus